Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang di ketuai oleh Martinus Darmonsi (ketua) dan Imam Subagyo (anggota) melakukan full assessment ke Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P-1 SMK Negeri 1 Mas-Ubud, dalam kegiatan ini turut di hadiri pula oleh Ketua Komite dan dari Dunia Industri (DU/DI). Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Kepala Sekolah yakni Drs. I Wayan Sunita, MM.M.Pd., Beliau selaku Dewan Pengarah Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P-1 SMK Negeri 1 Mas-Ubud dalam sambutanya menyampaikan “ucapan terimakasih banyak kepada Martinus Darmonsi dan Imam Subagyo dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang telah berkenan menyempatkan hadir dan mempersilahkan kepada Tim Assesor Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) untuk melakasanakan kegiatan fullassessment”. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan doa bersama.

Kegiatan dilanjutkan dengan mengecek seluruh dokumen Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P-1 SMK Negeri 1 Mas-Ubud di ruang kantor LSP SMK Negeri 1 Mas-Ubud untuk memastikan apa saja yang memang sudah sesuai Standar Opersaional Prosedur (SOP) dan mana saja yang belum sesuai SOP, yang nantinya akan di jelaskan oleh tim dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Setelah melakukan verifikasi dokumen dan pemeriksaan yang cukup teliti akhirnya ditemukan beberapa point yang harus direvisi sebelum dilakukannya Real Assessment. Proses Full Assessment berlangsung dari pukul 08.30 wita  sampai dengan pukul 15.00 wita.

Share this post on: